Oleh : Emily Bronte
Berat : 0.46 kg
Tahun : 2015
Halaman : 584
ISBN : 9786021637647
Penerbit : Qanita
Harga : Rp55.250
Harga Normal : Rp65.000
Diskon : 15%
SinopsisWuthering Heights, satu-satunya novel yang ditulis Emily Bronte's, merupakan salah satu permata dalam literatur Inggris abad-19 dan abadi sepanjang masa.
Bercerita tentang Heathcliff, seorang yatim-piatu yang jatuh cinta pada Catherine, gadis yang kelasnya lebih tinggi darinya. Namun perbedaan sosial itu membuat Heathcliff tidak bisa memilikinya.
Kebencian membuat Heathcliff mengabdikan seluruh hidupnya untuk membalas dendam dan menghancurkan kehidupan keluarga Catherine. Berhasilkah ia? Dan apa yang akan dilakukan Catherine selanjutnya?
Tentang Penulis
Emily Brontë lahir di Yorkshire, Inggris, pada 30 Juli 1818. Ia adalah anak keempat dari lima bersaudara, dua di antaranya Charlotte Brontë (penulis Jane Eyre) dan Anne Brontë (penulis Agnes Grey). Ibunya meninggal ketika usianya masih tiga tahun, dan ayahnya adalah seorang pria penyendiri.
Masa kecil yang sepi membuat Emily dan saudari-saudarinya menghibur diri dengan berbagai bacaan seperti dari Shakespeare, Virgil, dan John Milton, yang mendorong mere ka untuk membuat cerita-cerita dan puisi karya sendiri.
Setelah menulis banyak puisi, pada tahun 1847 Emily Brontë menerbitkan Wuthering Heights dengan nama pena Ellis Bell.
Satu-satunya novel yang ditulisnya ini mendapat berbagai macam kritik karena nuansanya yang terlampau gelap, penuh kekerasan, dan tidak biasa pada masanya. Namun, orisinalitas dan ciri khasnya menjadikan Wuthering Heights salah satu karya yang paling dikenal, yang menginspirasi berbagai macam karya kontemporer.
Emily Brontë meninggal di usia 30 tahun, dan dimakam kan di makam keluarga di Church of Saint Michael and All Angels di Haworth, West Yorkshire, Inggris.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar