Oleh : Hartono
Berat : 0.57 kg
Tahun : 2016
Halaman : 276
ISBN : 9786024220464
Penerbit : Prenada Media Group
Harga : Rp72.000
Harga Normal : Rp80.000
Diskon : 10%
SinopsisMasa sekolah (SMP, MTs, SMA, SMK, dan MA), merupakan periode penting yang sangat menentukan masa depan. Di SMP, MTs, SMA, SMK, dan MA, para siswa/konseli membutuhkan pelayanan bimbingan karier yang memadai, untuk membantu mereka dalam upaya pemahaman diri, pemahaman dunia karier, dan perencanaan karier. Bimbingan karier merupakan bagian integral dari kegiatan pendidikan formal akan memberikan kontribusi secara maksimal dalam upaya memandirikan siswa/konseli dalam pemilihan karier bila diberikan secara profesional kepada siswa/konseli oleh guru bimbingan dan konseling (konselor) di sekolah. Bila para siswa/konseli SMP, MTs, SMA, SMK, dan MA mendapatkan pelayanan bimbingan karier yang memadai, mereka akan terhindar dari problem-problem pemilihan karier.
Buku ini dihadirkan sebagai referensi para konselor sekolah (guru bimbingan dan konseling) SMP, MTs, SMA, SMK, dan MA serta para mahasiswa Jurusan/Program Studi Bimbi ngan dan Konseling, dan Program Studi Psikologi di Tanah Air, dalam upaya meningkatkan wawasan dan pengetahuannya dalam bidang bimbingan karier. Di samping itu, buku ini juga sangat berguna sebagai referensi para akademisi bidang ilmu Bimbingan dan Konseling dan Psikologi di perguruan tinggi.
Daftar Isi
- FAKTOR PENDORONG PENELITIAN BIMBINGAN KARIER
- KONSEP DASAR BIMBINGAN KARIER
- PEMAHAMAN DIRI
- EKSPLORASI KARIER
- PENGAMBILAN KEPUTUSAN KARIER
- POLA PEMILIHAN KARIER
- PENDIDIKAN KARAKTER DALAM BIMBINGAN KARIER
Tidak ada komentar:
Posting Komentar